Saya ingin berbagi tips bagaiman anda bisa registrasi menjadi seller di Etsy.com. Bagi yang belum tau Etsy, Etsy itu adalah situs marketplace fokus bahan handmade atau homemade, semacam Ebay. namun fokus ke barang kerajinan tangan. Semakin berkembang Etsy membolehkan anda berjual apperel atau produk digital juga membolehkan anda berjualan bermitra perusahaan yang menyediakan Printing On Demand. Berikut 5 tips menjadi seller di Etsy.

Kena, suspend di etsy? ya… ayooo, baca tipsnya di artikel link bawah ini Tips Agar Terhindar Dari Suspended Di Etsy

1. Register Sebagai Seller

Khusus untuk pengguna Indonesia, yang mencoba menjadi penjual di Etsy, biasanya akan dibatasi, saat anda sudah melakukan registerasi sebagai seller, jeda 1 – 3 hari, etsy akan mengirim email penagguhan akun. alasannya bermacam-macam. Dan itu pernah tejadi kepada saya dulu.

Ketika Anda sudah terdaftar sebagai akun biasa dan mendaftar sebagai seller Etsy, setelah Anda menambahkan kartu kredit dan akun Paypal Anda. Jangan memposting produk terlebih dahulu. tapi saya sarankan Anda menghubungi Etsy Support, Anda jelaskan bahwa Anda ingin membuka toko. Sekarang Etsy memungkinkan pembukaan toko dengan metode pengiriman Dropship. tetapi Anda harus menambahkan lokasi dropship ketika Anda setup store.

2. Credit Card dan PayPal

Sebagian besar beberapa orang di Indonesia tidak memiliki kartu kredit, ini membuat masalah besar jika Anda ingin membuka toko di Etsy, jangan khawatir sekarang beberapa bank memiliki kartu debit online seperti Jenius, Digibank, debit BNI Online. Anda dapat menggunakannya sebagai alternatif bagi yang tidak memiliki kartu kredit. Dan juga Anda perlu mendaftar akun PayPal. Sekarang PayPal tidak memerlukan kartu kredit untuk membuat akun Anda diverifikasi. Jadi semuanya bisa dilakukan.

3. Produk yang dijual

Sebagian besar seller Indonesia menjual pakaian dan produk digital, seperti t-shirt, tas jinjing, legging. Jika produk digital mereka menjual aset untuk dicetak seperti pesta ulang tahun, pesta pernikahan, spanduk toko Etsy, desain kartu nama dll. Tapi kadang-kadang saya melihat beberapa penjual menjual Website theme semacam Wodpress, Shopify dll.

4. Metode Pembayaran

Etsy hanya menerima beberapa pembayaran seperti Etsy Payment, PayPal, dan Payment by mail ini semacam kirim uang kali, tapi pake pos, mungkin 😅 . Khusus untuk seller internasional seperti Anda, metode pembayaran yang dapat digunakan adalah PayPal atau Payment by mail. Sebagian besar buyer akan menggunakan PayPal. Saya merekomendasikan jika Anda memiliki lebih dari satu akun Paypal, gunakan satu akun PayPal hanya untuk menerima pembayaran dari buyer Etsy. Jangan digabungkan dengan penerima dana di berbagai situ. terkadang PayPal tiap 6 bulan sekali melakukan razia akun, untuk di-review meminta anda untuk mengirimkan beberapa dokumen, ribet dah. harus telepon ke PayPal SG pula.

5. Situs Dropship terpercaya

Saya hanya tahu beberapa situs saja, dan yang pernah saya gunakan beberapa diantaranya adalah:

  1. Printful.com cukup banyak jenis barang yang bisa print, bukan hanya t-shirt, topi, backpack, phonecase, hoodies, sweater, jogger dan masih banyak lagi. Untuk harga cukup bervariasi ada yang mahal ada yg murah tergantung brand t-shirt atau produk . Paling murah itu Gildan & Anvil rata-rata itu yang sering saya gunakan. Mungkin beberapa anda tidak bisa melakukan register atau login ke situs printful.com. dikarekan mereka tidak melayani user dari indonesia dengan alasan suka pake kartu kredit orang lain. alias carding. cara biar bisa register atau login anda harus menggnakan VPN.
  2. Tshirtgang.com ini udah cukup lama juga dulu sebelum printful, situs ini yang sering saya pakai. bahan t-shirt dari mereka standard seperti Gildan dan Anvil, juga mereka menjual bukan hanya t-shirt produk yang mereka tawarkan kurang lebih sama.
  3. printify.com situs ini saingannya printful mirip-mirip namun saya belum pernah coba. 😁

Video Berkaitan

Author

Dei, ber-profesi sebagai tukang gambar, netpreneur, handsome Daddy 😁 dan mantan penulis. Mencoba aktif menjadi penulis lagi. Lihat portfolio saya di theprojekts.com

18 Comments

  1. Saya mau nyoba jualan di Etsy nih gan, tapi pas mau listing nah pas dibagian “How you’ll get paid” saya ada kendala gimana ya caranya agar dapat menerima pembayarannya karena saya kan tinggal di Indonesia sedang Indonesia tidak masuk support pembayaran Etsy?

    Yang dimaksud dengan PayPal di artikel agan itu maksudnya gimana ya gan?minta solusinyaya gan

    monmaap belibet saya ngetiknya btw terima kasih infonya gan 🙂

    • Dei Reply

      Jadi gini, Etsy itu kan pengiriman kebanyakan di amerika juga worldwide, jadi metode pembayaranya pasti menggunakan payment PayPal. nah PayPal itu orang sana pasti sudah umum. mirip-mirip kaya GoPay atau Ovo-lah. tapi ya ada beda sih sih
      Kalo gak punya, ya silahkan register dulu PayPalnya. kunjungi Paypal.com Perlu di ingat, jika ingin berjualan di Etsy, otomatis metode nya antara mas punya barang dr indo. atau metodenya Dropshop Print on Demand. Klo mau berjualan di Etsy, harus bisa bahasa inggris ya, Minimal tulisan gak usah lisan.

  2. Halo mas Dei, makasih infonya sangat membantu.
    karena 4 bulan lalu saya coba open shop di etsy sekalian posting 10 produk digital design….

    ternyata cuma selang 1 hari, akun seller saya langsung “account has been deactivated”…

    Boleh tau alamat email Etsy supportnya utk dihubungi dulu mas?

    Trimakasih sebelumnya

  3. thank boskuh tulisanya. dapet info tulisan ini dari grup facebook etsy sellers indonesia

  4. Halo mas.. Akun saya deactivated setelah sale pertama di etsy.. Cara mengatasi nya bagaimana ya?

  5. Mustafa Eray Canşen Reply

    halo kak
    untuk penjualan dı etsy bıasanya orang menggunakan cargo atau shıppıng apa ya kak terıma kasıh

    • Dei Reply

      Klo antar kota USPS atau negara bagian biasa itu. keluar negri biasa nya FedEX atau DHL atau economic shipping gth.

  6. Widya maya Reply

    Kak, aku sudah bikin etsy dan udah aku isi juga listingnya, ada sampe 11 produk aku. Cuma impresinya kayak sedikit bgt kak. Apa emang gitu kak kalau etsynya masih baru ? Ada tips ngga kak biar impresinya nambah ?

    • Dei Reply

      Awal awal pasti lama.. kalo mau cepet pasang ads sih di etsy. Tp itu jg tergantung produk apa yg jual.

  7. Mau tanya soal mekanisme pembayaran biaya produksi dengan printful bang. Biaya produksi kan diambil dari printful wallet. Tapi kok saya lihat harga jual di etsy masih dikurangin biaya produksi printful ?

    Terima kasih

    • Dei Reply

      harus pandai hitung hitungan, harga modal baju nya berapa ( sudah termasuk harga print nya ). katakanlah $10 ongkos print ( sablon ) $2, km jual di etsy $16, untung kotor $4, blm dikurangi fee transaction n listing, plus klo ada fee ke paypal.

Write A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.