Awal tahun 2021, adalah hal yang cukup pas untuk memulai yang baru atau merancang resolusi

Di artikel kali ini yang ingin membagikan pengalaman hal hal yang perlu kalian siapkan jika ingin menjadi seorang UI/UX Designer di tahun 2021. Khususnya bagi kalian yang melirik profesi ini adalah sebagai daya tarik kalian terjun di dunia pekerjaan di bidang design.

Akhir-akhir ini pekerjaan sebagai UI/UX Designer cukup populer khususnya di Indonesia, mungkin sekitar 3 tahun kebelakang. ya karena industri saat ini designer dipandang cukup di butuhkan baik perusahaan starup ataup perusahaan besar. Macam di perusahaan Icehouse tempat saya bekerja. 🙂

Artikel yang mungkin kamu suka

Tips Menjadi Designer Freelancer Sukses
Menjadi Designer Di Toptal, Bagaimana Dengan Upwork?
5 Situs Freelancer Terbaik di Tahun 2020
Menjadi Seorang Freelancer Designer Pemula
3 Hal penting jadi seorang freelancer.

Hal hal yang perlu disiapkan menjadi seorang UI/UX Designer.

Lalu, hal apa saja yang perlu kalian persiapkan jika ingin terjun ke dunia design, khususnya di bidang UI/UX Designer. disini saya coba jelaskan satu per satu agar resolusi kamu menjadi UI/UX Designer di 2021 tercapai.

Basic Design

Jika ingin menjadi seorang designer, tentunya kalian harus mengerti basic design dan penguasaan tools. Di zaman designer tools yang di khususkan untuk membuat design mobile dan website cukup banyak pilihan. Bukan hanya menggunakan adobe photoshop saja ya. Aplikasi populer saat ini yang bisa kalian gunakan yaitu, SketchApp, Figma dan AdobeXD. Ketiga design tool itu, cukup populer di kalangan designer UI/UX. Tinggal di pilih saja mana yang menurut kalian sesuai dengan kebutuhan. Lalu giatlah berlatih karena seorang designer jika tidak mempunyai portfolio bukanlah seorang designer.

Mengerti Structure Layout Website dan Mobile

Smartphone screen designers are working to keep up with the new generation of smartphone.
Menjadi seroang ui/ux designer di tahun 2021

Hal lainya adalah mengerti stucture layout website dan mobile, tekadang designer sekarang hanya fokus di salah satu saja, Dan kebanyakan hanya mendesain mobile app, dan terkadang website di kesampingkan. Jika kalian ingin serius menjadi seorang designer. Fahami kedua tipe website dan mobile karena jika kalian menguasainya itu menjadikan nilai lebih.

Basic User Experience

Lalu user experience, secara basic atau natural kalian sebenarnya mengetahuinya, UX lebih ke bagiman kita bisa mepertahan keyakinan kita dalam menyampaikan ide, baik itu layout, warna, font atau lainya. Buka idealis ya, tapi jika kalian punya alasan yang kuat dan bisa memberikan contoh real nya. dan masuk akal itulah basic UX. Cukup banyak artikel atau buku yang bekaitan dengan User Expeirence

Trend Design

Lalu selanjutnya adalah trend design, ya seorang designer harus melek dengan trend design, cukup banyak website yang memberikan referensi semacam dribbble, behance atau bahkan pinterest. Itu bisa saya katakan sebagai gudang ide dan inspirasi untuk referensi trend design.

Basic Front-end

Basic Front-End ui/ux designer di 2021

Yang terkahir adalah nice to have, sebenarnya. namun jika kamu mempunyai basic atau sedikit pengetahuan tentang front-end baik itu website atau mobile, ini sangat berguna pada saat kalian mendesain. Terkadang designer juga membutuhkan wawasan techinal agar design yang di hasilkan sesuai dengan teknologi atau fungsi yang terdapat pada masing-masing platform.


Nah itu adalah hal hal yang perlu kalian siapkan jika ingin menjadi seorang designer di tahun 2021 ini. semoga artikel ini bermangfaat bagi kamu yang tertarik atau yang punya resolusi di awal tahun ini.

Author

Dei, ber-profesi sebagai tukang gambar, netpreneur, handsome Daddy 😁 dan mantan penulis. Mencoba aktif menjadi penulis lagi. Lihat portfolio saya di theprojekts.com

Write A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.