Bagi para pemain genshin impact tentunya sudah tidak familiar dengan istilah-istilah seperti Battle Pass, Adventure Handbook, Experience, Commission,Domain, dan Bosses.

Istilah-istilah tersebut merupakan sebuah fitur genshin impact yang di mana akan memberikan pengalaman yang berbeda ketika mereka memainkan game Genshin Impact daripada game RPG yang lain.

Adapun bagi kalian tentu saja yang baru bermain game ini belum sedikit familiar dengan fitur genshin impact tersebut bahkan kalian belum mengetahui sama sekali fungsi dari fitur fitur ini.

Maka dari itu pada pembahasan kali ini kami akan membahas apa itu Battle Pass, Adventure Handbook, Experience, Domain,dan Bosses bagi kalian yang ingin mengetahuinya kalian bisa menyimak pembahasannya di bawah. Ya walaupun agak sedikit terlambat sih, baru nulis lagi perihal game genshi impact ini. tapi tak apa lah ya.

Apa itu Battle Pass, Adventure Handbook, Experience, Domain dan Bosses?

Untuk singkatnya istilah-istilah ini adalah fitur yang terdapat pada game genshin impact yang tentu saja bisa para pemain rasakan dan nikmati, fitur-fitur tersebut merupakan sebuah dukungan bagi game genshin impact atau bahkan juga menjadi salah satu hal yang wajib terdapat pada game tersebut, untuk penjelasan lebih lengkapnya kalian bisa menyimak pembahasannya sebagai berikut :

Battle Pass

Untuk yang pertama yang akan kita bahas adalah Battle pass, Battle pass merupakan sebuah fitur yang bisa dibilang wajib tersedia pada games games online saat ini, karena pada game lain juga battle pass ini sudah menjadi sebuah fitur wajib dan memiliki keunikannya masing-masing.

Adapun pada game genshin impact Battle pass yang yang disediakan pada game ini akan tersedia ketika kalian sudah mencapai Adventure Rank level 20, adapun untuk battle pass sendiri ialah sebuah sistem level yang di mana tidak terhubung dengan level karakter kita pada game tersebut.

Untuk level pada Battle pass sendiri bisa kalian naikkan dengan berbagai cara salah satunya adalah dengan menyelesaikan quest mingguan, dan juga kalian bisa menaikkan level Battle pass kalian dengan cara melakukan misi harian yang telah disediakan oleh game genshin Impact dan nantinya ketika kalian sudah menyelesaikan misinya kalian akan mendapatkan sebuah Battle pass EXP untuk menaikkan level Battle pass.

Adapun pada game genshin impact sendiri kalian akan bisa menaikkan level jika sudah mengumpulkan lebih dari 1000 Battle Pass EXP.

Genshin impact hanya menyediakan Battle pass sampai dengan level 50, akan tetapi untuk kedepannya sepertinya game genshin impact akan membagi Battle pass ini menjadi dua bagian yaitu yang gratis dan berbayar, dan tentunya ketika kita membeli Battle pass yang berbayar hadiah yang akan kita dapatkan juga akan jauh berbeda dari yang gratis.

Adventure Handbook

Selanjutnya adalah Adventure Handbook, fitur ini merupakan salah satu fitur yang ada pada game genshin impact yang berfungsi sebagai buku panduan untuk para pemain, adapun untuk Adventure Handbook Sendiri menyediakan beberapa fitur yang sangat berguna untuk para player salah satunya adalah akan memberikan hadiah ataupun reward bagi para pemain tergantung dari seberapa besar levelnya, dan tidak hanya itu fitur lain dari Adventure Handbook adalah akan memberikan kita petunjuk domain mana saja yang dapat kita akses melalui navigasi.

Experience

Experience adalah sebuah pengalaman bertarung jadi ketika karakter kalian bertarung dengan musuh maka nantinya kalian akan mendapatkan pengalaman bertarung untuk meningkatkan state pada tiap karakter kalian di tim, meskipun tim kalian tersebut tidak mengikuti ataupun berpartisipasi dalam pertarungan tersebut mereka akan tetap mendapatkan pengalaman bertarung ataupun experience.

Contohnya saja ketika kalian bertarung dan teman tim kalian ada yang mati mereka nantinya akan tetap mendapatkan experience, kalian akan mendapatkan experience yang banyak ketika kalian menggunakan bahan experience untuk bertarung.

Commission Quest

Commission pada game genshin impact bisa dibilang juga sebuah misi harian pada game game RPG yang lain bedanya pada game genshin impact ini yang tersebut dinamakan commission, kalian akan bisa melakukan misi commission ketika kalian sudah mencapai level 12 pada karakter kalian.

Ketika kalian melakukan commission ini kalian akan mendapatkan misi secara acak tergantung wilayah mana yang sudah kalian buka untuk bisa melakukan commission dan menyelesaikan misi tersebut.

Ketika kalian sudah menyelesaikan commission kalian akan mendapatkan beberapa hadiah dan juga sebuah reward yang menarik, yaitu salah satunya kalian akan mendapatkan 10 Primogem, Adventure EXP, Companionship EXP dan masih banyak lagi ada ini akan disesuaikan dengan level karakter masing-masing.

Domain

Domain seperti halnya pada beberapa game RPG lain ialah merupakan sebuah ruang bawah tanah yang di mana ketika kita menyelesaikan domain tersebut kita akan mendapatkan reward ataupun hadiah, domain menjadi salah satu fitur utama pada game genshin impact karena pada game ini terdapat banyak sekali domain ataupun ruang bawah tanah yang bisa para pemain selesaikan.

untuk menyelesaikan domain setidaknya kalian harus melawan beberapa monster dan juga bos pada domain tersebut untuk kemudian ketika kalian sudah mengalahkannya kalian akan mendapatkan hadiah baik itu EXP, Item, Material dan juga masih banyak lagi.

Adapun ketika kalian ingin memasuki domain kalian harus mencapai persyaratan minimum pada domain tersebut, jadi ketika karakter kalian tidak memenuhi persyaratan untuk memasuki domain itu kalian tidak akan bisa memasukinya.

World Bosses

Dalam game genshin impact bosses bisa dibilangin juga sebuah bos pada wilayah tertentu, pada game ini seringkali ketika kita menjelajahi beberapa wilayah pada game genshin Impact kita akan mendapatkan bosses untuk dikalahkan, adapun bos ini memiliki dua tingkat kesulitan yaitu normal dan juga elite.


Penutup

Mungkin hanya itu saja pembahasan kali ini tentang apa itu Battle pass, Adventure Handbook, Experience, domain, dan bosses semoga pembahasan kini bisa memberikan kalian pengetahuan baru tentang fitur genshin impact dan juga istilah-istilah yang ada pada game ini, akhir kata terima kasih!

Author

Dei, ber-profesi sebagai tukang gambar, netpreneur, handsome Daddy 😁 dan mantan penulis. Mencoba aktif menjadi penulis lagi. Lihat portfolio saya di theprojekts.com

Write A Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.